open day at the harbour

Standard

blog2

Weekend kemarin, seperti juga tahun-tahun sebelumnya, seluruh Belanda merayakan yang namanya “Open Monumentendag”, hari di mana semua monumen nasional membuka pintunya lebar-lebar (gratis) untuk pengunjung. Yang namanya monumen nasional itu wujudnya sangat beragam. Mulai dari bangunan tua, rumah pribadi, gereja, museum, taman, pertanian, kincir angin, patung, hiasan jalan, sampai juga kapal! Pokoknya asal bernilai sejarah dan resmi dilindungi oleh pemerintah, ya namanya monumen. Begitu juga di kota kami Tilburg, banyak monumen yang ikut serta membuka pintunya. Tapi hari Minggu kemarin pestanya dipusatkan di seputar air, di daerah yang namanya Piushaven. Ini semacam pelabuhan kecil, karena biarpun Tilburg letaknya di tengah daratan, tapi dilewati oleh sungai besar, sehingga bisa dibuatkan pelabuhan lokal untuk mengakomodasi kapal-kapal kecil. Kebetulan letaknya nyaris di pusat kota, jadi mudah dikunjungi.

Pestanya kemarin menyenangkan sekali. Banyak yang bisa dilihat dan dinikmati, banyak pertunjukan musik (yang didominasi koor a la para pelaut) dan banyak juga kegiatan untuk anak-anak. Tema tahun ini adalah “Perjalanan”. Jadi selain kapal besar dan kecil (beberapa boleh dimasuki, Sky bahkan boleh duduk di kursi kapten dan memutar roda kemudi di salah satu kapal), ada juga kendaraan-kendaraan lain: mobil-mobil tua 2-tak, mobil pemadam kebakaran antik (dari tahun 1929), traktor, truk, motor, kapal model dan juga banyak stand yang mengusung tema serupa.

Tentang kegiatan anak, kami melihat pertunjukan tari yang melibatkan anak-anak (tapi waktu itu Sky masih tidur), makan ice cream (ini tentunya bukan cuma buat anak ya, hehe), menonton panggung cerita anak, melihat aksi kapal-kapal model (Sky tidak ikut memegang remote controlnya, hanya mengamati dengan penuh perhatian), mendapat tattoo dari coklat cair berbentuk gajah (lihat foto) dan melipat kapal kertas yang nantinya diapungkan di air dan ditiup supaya berlayar (sebetulnya papa yang melipat kapalnya, sementara Sky sibuk menjilati tattoo coklatnya, haha, setelah sekitar 10 menit tidak berani menggerakkan lengannya supaya si gajah coklat tidak rusak, hahaha…)

blog3

blog4

blog5

***

Dit weekend viert Nederland weer de Open Monumentendag. Veel monumenten in onze stad Tilburg doen uiteraard mee, maar daarnaast is er op zondag een groot feest rondom de Piushaven, het stukje water en haven die Tilburg bezit, midden in de stad. Een heel leuk evenement, super gezellig (hoe kan het anders met al die Shantykoren, haha), ongedwongen sfeer, veel te zien en te beleven, en veel kinderactiviteiten. Het thema dit jaar is “de Reis”. Naast schepen en boten (een paar waren open voor publiek, Sky mocht zelfs op één daarvan achter het stuurwiel zitten!) waren dus ook andere voertuigen te vinden: oude 2 takt auto’s, antieke brandweerauto’s (van 1929), tractoren, vrachtwagens, motoren, modelboten en vele kramen met hetzelfde thema.

Wat betreft kinderactiviteiten, we hebben kinderdans gezien (toen sliep Sky nog), ijsje gegeten (dit is uiteraard óók onze activiteit!), naar een verhaalverteller geluisterd, modelbootjes besturen (heeft Sky niet gedaan, alleen met vol interesse gekeken), een chocolade tatoeage gekregen in de vorm van een olifant (zie foto) en een papierenbootje gevouwen en in het water gedaan (nou ja, papa dan, terwijl Sky haar choco olifant met vol smaak aflikte, nadat ze haar arm zo’n 10 minuten stijf heeft gehouden om zodoende de olifant niet te beschadigen, haha…)

blog6

blog7

blog8

Leave a comment